Sunday, September 29, 2013

Teknologi Baru Printer Warna Dinding Ban Kendaraan

IIMS tidak hanya sekadar pamer mobil konsep dan produk terbaru plus aksesorinya. Bagi yang ingin buka usaha jasa di bidang otomotif, seperti perbengkelan atau membuat penampilan khusus (customize) mobil dan sepeda motor menjadi khusus sesuai dengan selera pemiliknya.

Salah satunya contohnya adalah usaha membuat gambar warna-warni di dinding ban. Untuk itu, PT Digital Visual Teknologi menawarkan printer buatan Jepang yang bisa mencetak gambar di dinding ban mobil dan sepeda motor. Bahkan, nantinya juga untuk pelek.
“Kami tidak mencetak dinding ban dengan berbagai motif dan warna seperti ini, kami menjual printer,” jelas  Anwar Basuki A, Businees Development

Manager, PT Digital Visual Teknologi saat ditemui KompasOtomotif di hall semi-permanen, JIEXpo, Kemayoran, Jakarta. Karena itulah pula tidak semua pengunjung yang lewat ditawari produk ini, meski tertarik melihat dinding ban dengan gambar penuh warna.

Harga
Dua ban, satu mobil dan speda motor yang sudah dicetak dindingnhya, tampil cukup menarik. “Harganya printernya sekitar Rp 400 juta. Karena telambat datang, kami belum bisa memaerkan atau mendemo kerja printer ini. Nanti kalau sudah diluncurkan akan diundang,” jelas Anwar. Untuk mengetahui detailnya, Anwar hanya memberi merek.  

KompasOtomotif
 berusaha mencari produsen yang membuat dan menjual printer ini melalui internet. Ternyata dibuat oleh LAC dengan produk, printer untuk berbagai mencetak di perangkat keras. Khusus untuk ban, berbagai hasilnya diperlihatkan. Video saat printer membuat gambar di dinding ban juga sudah diunggah ke You Tube.

Kelengkapan
Perusahaan pembuat printer mengklaim, “LAC Tire Printer” adalah printer pertama di dunia yang bisa mencetak gambar dengan kualitas bagus  di dinding ban dengan penuh warna. Disarankan, bisnis ini cocok dijalankan di toko-toko ban.

Dijelaskan, untuk satu ban dikenakan biaya mulai  50 – 200 dollar (Rp 550.000 – 2,32 juta), Berarti untuk empat ban mobil  (satu set) bisa mencapai 200 – 1.000 dollar.

Kelengkapan printer terdiri dari alat cetak mekanis, peranti lunak, sistem kontrol, komputer, Photoshop CS, kompresor dengan tekanan 0,7 MPa (psi) - 0,9 MPa (130 psi), pemanas listrik (sekitar 2,0 kW) dan termometer inframerah.

Dijelaskan puila, waktu cetak, untuk satu dinding ban10 menit, belum termasuk persiapan untuk memanaskanya sebelum dicetak (satu menit). Sedangkan daya tanan cat yang digunakan, diklaim sekitar setahun. Satu tabung - cat khusus dari perusahaan tersebut - berisi 30 ml. Daya listrik yang dibutuhkan printer, 600 Watt dan bekerja dari tegangan 110 – 240 volt.  

0 comments:

Post a Comment

 

Trending Topic